Sembilan orang tewas dalam penembakan massal di
Monterey Park, Negara Bagian California,
Amerika Serikat
(AS) pada Sabtu (21/1/2023) malam waktu setempat.
Insiden tersebut terjadi setelah perayaan Tahun Baru Imlek 2023 yang
menarik animo ribuan orang.
Pejabat Departemen Sheriff Los Angeles County, Sersan Bob
Boese, mengatakan penembakan itu dilaporkan terjadi di sebuah pusat
bisnis di Garvey Ave, Monterey Park pada pukul 22.22 waktu setempat.
"Penembaknya adalah laki-laki," kata Boese pada Minggu (22/1/2023),
sebagaimana dikutip dari Associated Press (AP).
Monterey Park adalah kota berpenduduk sekitar 60.000 orang. Banyak di
antara penduduknya adalah etnis Asia.
Kota ini berjarak hanya sekitar 16 kilometer dari pusat kota Los Angeles.
Pemilik restoran barbekyu makanan laut Clam House, Seung Won
Choi, bercerita kepada Los Angles Times, bahwa tiba-tiba ada tiga
orang yang bergegas masuk ke restorannya dan menyuruhnya untuk mengunci
pintu.
Orang-orang itu, kata dia, kemudian memberi tahu bahwa ada penembak dengan
senapan mesin yang memiliki banyak amunisi.
Choi mengatakan dia yakin penembakan itu terjadi di sebuah klub dansa yang
berada di seberang jalan restorannya.
Hari Sabtu itu adalah awal dari penyelenggaraan festival dua hari perayaan
Tahun Baru Imlek terbesar di California Selatan.
copas dari
https://www.kompas.com/global/read/2023/01/22/182849870/9-orang-tewas-dalam-penembakan-massal-di-monterey-park-as-setelah
No comments:
Post a Comment
Yang Sopan yang Sesuai dengan UU ITE